Sabtu, 31 Oktober 2009

Laksana Dewa Hindu

pada Arca Ciwa
1. Ciwa sebagai maha dewa
laksana: ardacandrakapala bulan sabit dibawah sebuah tengkorak yang terdapat pada sebuah mahkotanya, terdapat mata ketiga pada dahinya. upawita berupa ular naga, cawat kulit harimau yang dilukiskan dengan lukisan kepala harimau serta ekor harimau pada kedua pahanya, tangannya empat masung-masing memegang camara , aksamala kamandalu, Trisula tombak yang ujungnya bercabang tiga.
2. Ciwa sebagai Maha guru/Mahayogi
laksana: kamandalu,dan trisula, ciri kasnya berperut gendut berkumis panjang dan berjanggut runcing
3. Ciwa sebagai Mahakala
rupanya sangat menakutkan seperti raksasa, bersenjatakan Gada
4. Ciwa sebagai Bhairawa
rupanya lebih menakutkan dari pada ciwa mahakala
laksananya: berhiaskan tengkorak pada lehernya biasanya hiasan ini berupa kalung, tangan satunya memegang mangkuk yang terbuat dari tengkorak, dan tangan lainya memegang pisau, wahana"kendaraan" berupa srigala, sering pula di lukiskan berdiri diatas bangkai tapik dari tengkorak.
NB: wahana aslinya berupa lembu Nandi

Cakti (istri Ciwa) Durga mahisasuramardini
laksana:ia berdiri diatas sekor lembu yang ia taklukan, lembu ini merupakan penjelmaan dari Asura seorang raksasa yang menyerang kayangan dan dibasmi oleh Durga, tangan Durga itupun pada setiap candi berbeda-beda kadang 8,10,12 masing-masing tangan memegang senjata,
sehingga dalam awatara Ciwa sebagai mahakala durga ber awatara menjadi Kali, sedang dalam perwujudan siwa sebagai Bhairawa durga berwujud menjadi Bhairawi, wahana Singa.

Anak Ciwa
1. Ganesha
laksana: dewa berkepala gajah berperut gendut yang biasanya di bali sering dikenal dengan nama dewa gana, dewa Ganesha sendiri merupakan dewa ilmu pengetahuan dan juga dewa penyingkir rintangan.
2. Kartikeya atau sering dikenal dengan sebutan dewa Skanda/Kumara
laksana: dewa ini sering dikenal sebagai dewa perang yang dilukiskan sebagai anak kecil yang mengendarai burung Merak.

Wisnu
laksana: bertangan empat masing-masing memegang gada,cakra,cangkha dan buah kuncup teratai wahana berupa Garuda
Cakti: Cri laksmi merupakan dewi kebahagiaan

Brahma
laksana:mudah sekali dikenal karena di lukiskan berkepala empat, tangan empat yang dua dibelakang pegang aksmala dan camara kendaraannya hangsa
Cakti:dewi saraswati yang merupakan dewi kecantikan dan juga dewi kesenian

Kuwera dewa kekayaan
laksana: duduk diatas karung harta yang dikelilingi periuk berisi harta perutnya buncit,tangan kirinya memegang pundi dari binatang semacam tupai dan tangan kanannya memegang sebuah limau
cakti: dewi hariti dewi yang menggambarkan kekayaan anak juga di puja dalam agama budha.

Selasa, 27 Oktober 2009

Candi Sukuh

Letak Geografis : dilereng gunung lawu Desa Sumberejo kurang lebih 910 m diatas permukaan air laut, di kelilingi oleh 3 bukit:
1. Bukit sukuh : yang dipercaya sebagai istana raja Brajadenta
2. Bukit tambak : Istana Rakian B.Mukti
3. Bukit Pringgodani : Istana Raden Gathot kaca
Uraian:
candi sukuh menghadap kebarat pangkalan timur kepuncak gunung Lawu karena Puncak gunung di orientasikan sebagai tempat bersemayamnya para Dewadan juga arwah nenek moyang.
Dalam hindu 4 penjuru mata angin di nyatakan dalam:
1.Argo Dumilah
2.Argo Dalem
3.Argo Tiling
4.Argo Puruso

Sejarah candi Sukuh
pada pada Gapura candi terdapat Chandrasengkolo memet yang menunjukan Gapuro buto anahot Buntut berarti angka 1359

Bagian pada candi:
Relief dan Arca:
1. Gerbang : terdapat gambar kepala kala yang berada di belakang dan di depan , terdapat relief yang menggambarkan sesosok raksasa telanjang dengan ujung penis terdapat tonjolan menelan sesuatu(kemungkinana Bayi) posisi diuntal malang?horizontal dan di sebelahnya terdapat seekor burung. dan pada Gapura lainya terdapat Candrasengkala memet yang menggambarkan gapuro buto nguntal wang yang artinya:
Gapuro :9
Buto :5
nguntal :3
wang/wong :1
yang dalam penulisannya dibalik 1359 tahun saka
2.Lorong : terdapat Relief yang sering digunakan sebagai media uji keperawanan relief ini terletak di bawah gapura relief ini bergambar dua alat vital laki-laki yang mengarah ke alat vital perempuan palur vulva dibingkai tali yang melingkar tanda persetubuhan,simbul ritual keseburan, bagi wanita yang sudah tidak perawan lagi maka selendang atau jarit yang dikenakannya akan sobek hal ini melambangkan selaput dara yang telah robek.
3. Halaman 1 : terdapat umpak yang berukuran besar umpak tersebut dahulu digunakan sebagai landasan tiang penyangga pendopo, terdapat serpihan kemuncak dan relief balok.
a. Relief 1
menggambarkan gambar seorang Satria mengendarai kuda dan pengawalnya yang memayunginya selain itu sang ksatria juga membawa tombak hal ini menunjukan ksatria ini sedang manuju peperangan.
b. Relief 2
dua orang yang mengendarai Gajah dengan genta dan membawa tongkat gambar ini menunjukan dia seorang bangsawan karena pada masa abad tersebut biasanya orang yang mengendarai gajah ialah seorang bangsawan.
b. Relief 3
sapi dalam kejaran ini menunjukan bahwa rakyat pada masa itu masih berburu
c. Relief 4
babi hutan

4. Halaman 2 : gapura berbentuk Piramida seperti ditambal agar sinkron dengan chandinya
5. Halaman 3/halaman utama: terdapat sepasang arca Garuda namun kedua gambar relief tersebut digambarkan tidak murni garuda namun setengah manusia hal ini membuktikan adanya mitologi.
a.Pada relief binatang perempuan :
kakinya menyerupai kaki binatang lengkap dengan jalunya, pakai Bandong"penutup kelamin perempuan yang terbuat dari logam"fungsi bandong tersebut sebagai mengaman agar terhindar dari perselingkuhan.
b.Pada relief gambar garuda jantan :
tampak dari belakang garuda memikul hasil bumi produk hasil bumi masyarakat candi sukuh pada masa tersebut
c.Arca kiri:
lawang ajek wesi"pagar wsi "duk pinetep kapetep dening Medang?solo sekitar abad 15 tokoh ki lembu rama kasubuh alubuh geni harebut bumi implitasinya parebut bumi berarti bencana alam yang terjadi pada abad tersebut,terdapat pula candrasengkala yang berbunyi kacaritane bayajang maramari setra hanag bango yaitu tahun 1363 saka
RELIEF-RELIEF
1.Relief Sudamala
setengah manusia setengah dewa kisah dimulai dari kaendran dimana dewa siwa secara tidak sengaja memergoki dewi uma yang sedang berselingkuh dengan dewa wisnu yang kemudian dikutuk menjadi raksasa dan dibuang di pasetra ganda mayu dengan nama Ranini, dan kutukan itu dapat hilang jika dia diruat oleh si bungsu dari pendawa "Sadewa".
2.relief kedua peristiwa laen, ketika seorang bidadara yang tanpa sengaja lewat ketika dewa siwa sedang bercengkaram dengan dewi uma bidadara tersebut ialah citragada dan citra soma yang kemudian dikutuk menjadi raksasa jalu dan dara dan kelak kedua raksasa inilah yang mengalahkan pandawa dalam perang Barata yuda.
3.Relief ketiga kemudian menggambarkan dewi kunti yang meminta bantuan kepada Ranini di Setra ganda mayu di setra ganda mayu tersebut dewi kunti di temani oleh punokawannya yaitu semar,gareng,petuk,bagong,dalam crita ini Ranini bersedia membantu dengan syarat Sadewa harus menjadi tumbal,pada relief ini digambarkan dewi kunthi dirasui Nikalika
4.Relief keempat Sadewa diikat di randu alas di setra ganda mayu pada malam hari, dalam relief ini ranini membawa pedang yang berukuran besar yang berfungsi untuk membunuh Sadewa, namun semar membaca mantra dan menyebarkan beras kuning dan kemudian sadewa berubah menjadi kambing.kemudian sebagai hadiah nya Sadewa diberikan Sudamala dan setra ganda mayu kemudian tiba-tiba berubah menjadi taman yang indah dan dipenuhi bunga-bunga.
5.Relief ke 5

Senin, 26 Oktober 2009

Pandanglah melalui segi positif setiap pengalaman yang anda alami

pengalaman seseorang dapat kita jadikan suatu pelajaran hidup begitu juga pengalaman pribadi anda sekalian ..maka dari itu jangan sekali-kali anda menyesali suatu kejadian hidup yang memilukan dan membuat aib .. karena pengalaman itu lebih berharga di banding harta apapun di dunia ini, karena pengalaman buruk itupun kita dapat berfikir secara positif dan rasional sehingga membawa kita ke gerbang kedewasaan dan kesabaran.begitupun dengan pengalaman orang lain. untuk mengambil pelajaran dan hikmah yang dialami orang lain dengan cara kita mengamatinya, niscaya kita akan dapat mengambil hikmah dan juga pelajaran dari sisi kehidupan orang disekitar kita, pengalaman itu bisa meliputi kesuksesan ataupun aib orang lain..
misalkan kita memandang pengalaman seseorang dari kesuksesanya .. kunci utamanya kita tidak boleh iri,cenburu atau mengunjing orang lain yang mencapai kesuksesan itu dan mencoba mencelakainya..karena kesuksesan orang lain itu juga merupakan kesuksesan kita sendiri, dengan adanya kesuksesan orang lain kita misalkan kita akan berusaha mencari tahu tips-tips bagaimana orang tersebut bisa mencapai kesuksesan dan belajar kepada nya bagaimana dia bisa mencapai kesuksesan, selain itu mereka kadang juga bisa membantu kita dalam mengembangkan usaha.

tak hanya pengalaman baik saja yang dapat kita ambil sebagai pelajaran, namun pengalaman buruk itupun juga dapat kita ambil sebagai pelajaran,
kita tidak boleh semata-mata memandang aib seseorang sebagai kunjingan dan santapan gosip yang lezat dalam masyarakat ,karena aib itu bukanlah suatu baik jika dijadikan bahan ejekan pandanglah pada diri anda sendiri sebelum anda bergosip, mampukah anda jika anda mengalami peristiwa tersebut..dan jadi kunjingan masyarakat.. lihatlah pada keluarga mereka yang tidak melakukan kesalahan secara tidak langsung anda juga telah menyeret keluarga mereka dalam perasaan malu yang berlebihan karena sesuatu kesalahan yang tidak mereka lakukan, begitupun anda jangan terlalu menyalahkan orang yang mendapat aib tersebut karena aib itu terkadang terjadi bukan atas kemauan orang tersebut, misalkan kasus seorang gadis yang diperkosa... kesalahan itu terletak bukan pada si gadis karena dia merupakan korban tindak kebiadapan seorang pria dan yang musti anda sadari bagaimana perasaannya???
bukannya kita sebagai masyarakat seharusnya mencoba menenangkan jiwa yang sedang labil bukanya membuat perasaannya semakin kacau... pandanglah dia sebagai sosok manusia seperti kita sosok manusia yang perlu diberikan dorongan untuk maju.. bukanya rasa malu,trauma atau takut.
berfikirlah kembali bagai mana seandainya anda berada pada posisi gadis itu apakah anda sanggup?

pengalaman merupakan suatu Pelajaran

pengalaman seseorang dapat kita jadikan suatu pelajaran hidup begitu juga pengalaman pribadi anda sekalian ..maka dari itu jangan sekali-kali anda menyesali suatu kejadian hidup yang memilukan dan membuat aib .. karena pengalaman itu lebih berharga di banding harta apapun di dunia ini, karena pengalaman buruk itupun kita dapat berfikir secara positif dan rasional sehingga membawa kita ke gerbang kedewasaan dan kesabaran.begitupun dengan pengalaman orang lain dengan adanya kita mengamati suatu kejadian yang dialami orang lai maka kita dapat mengambil hikmah dan juga pelajaran, pengalaman itu bisa meliputi kesuksesan ataupun aib orang lain..
misalkan kita memandang pengalaman seseorang dari kesuksesanya .. kita tidak boleh iri,cenburu atau mengunjing orang lain yang mencapai kesuksesan itu dan mencoba mencelakainya..karena apa kesuksesan orang lain itu juga merupakan kesuksesan kita sendiri, karena dengan kesuksesan orang lain kita juga memiliki suatu keuntungan yang berlabuh pula, misalkan kita berusaha dekat dan belajar kepada orang tersebut bagaimana dia bisa mencapai kesuksesan, selain itu mereka kadang juga bisa membantu kita dalam mengembangkan usaha,

kita memandang pengalaman berdasarkan aib seseorang
kita tidak boleh semata-mata memandang aib seseorang sebagai kunjingan dan santapan yang lezat dalam masyarakat karena aib itu bukanlah suatu kesalahan yang pantas dan baik jika dijadikan bahan ejekan pandanglah pada diri anda sendiri mampukah anda jika anda mengalami peristiwa tersebut..